Minggu, 01 September 2013

Religius



TEMAN SHOLEHAH

Bila melihat rambutnya yang hitam
Mata berkilau bagai terkena cahaya pelangi
Bila melihat mukanya yang putih suci
Laksana rembulan menyinari insan bumi

Bila menatap matanya yang bening
Bagaikan peramata dari surga
Bila menatap jari kaki dan tangannya
Bagaikan serbuk kasturi tampa noda

Jika dia memandang
Alam seakan gemetar dengan ketulusannya
Jika dia berkata
Dunia seakan terlena dengan kelembutannya
Jika dia tersenyum
Jagat raya pun ikut tersenyum karena keikhlasannya

Dia bagaikan pelita
Saat jiwa tersungkur tak berdaya
Menjadi panutan di gelapnya dunia

Dia laksana cermin kaca
Tempat menatap kala jiwa berdosa
Tempat kembali jika salah arah

Itulah dia sahabat sholehah
Tempat mengaduh
Tempat berteduh
Demi sebuah perubahan dunia

Teluk Beringin, 08 Juni 2013
AKU AKAN SIRNA

Dalam kesunyian malam
Ditemani rembulan yang memadam
Cahaya bintang pun tampak suram
Sejenak aku terdiam

Jiwa pun bertanya pada hati ku
Apakah salah melangkah dalam hidup ku
Ataukah hidup ku yang telah salah langkah
Karena hati dan jiwa tak lagi searah

Dingin dan tak terucap
Mulut ini pun ikut gagap
Telinga pun tak lagi menangkap
Jantung pun berhenti untuk menyerap

Sungguh aku tak berdaya
Tenaga terbang entah kemana
Seakan nafas dunia telah tiada
Hanya sembahkan amal dan dosa

Di suatu masa aku akan sirna
Gugur bersama bunga yang tua
Tubuh terbenam kedasar tanah
Jadi saksi dunia yang indah

Rasa sakit kah yang akan aku terima
Atau rasa bahagiakah yang akan aku terima
Dari hasil tanaman aku selama di dunia
Dari hasil perjuangan ku selama di dunia

Teluk Beringin, 10 Juni 2013
BULAN RAMADHAN


Ramadhan.....
Bulan penuh ampunan
Bulan penuh barkah
Bulan yang suci

Sebelum datang Ramadhan
Hati selalu mengdambahkan
Jiwa selalu merindukan
Tak sabar untuk merasakan

Sekarang Ramadhan telah didepan mata
Hanya tinggal hitung hari saja
Rasa senang alang kapalang
Rasa gembira buat jiwa melayang

Jiwa ku rela lapar di hari siang
Malam hari mengaji dan sembahyang
Ucapkan syukur pada-Nya
Demi menghapus dosa-dosa lama

Demi bulan suci Ramadhan
Raga ku rela dalam setiap yang diperintahkan
Demi meraih kemuliaan
Agar semua salah terhapuskan

Demi Ramdahan aku relakan
Rela puasa selama sebulan
Bayar zakat yang diwajibkan
Demi pahala yang Allah janjikan
Padang, 22 Juni 2013
MOHON MAAF

Dalam jejak langkah manusia biasa
Semua pasti punya salah dan dosa
Disengaja maupun tidak disengaja
Hanya permintaan maaf dalam waktu tersisa

Mungkin candaku
Pernah menyakiti hati mu
Tawa ku mungkin
Pernah mengusik damai mu

Perkataan ku
Mungkin pernah melukai persaan mu
Mungkin tingkah ku
Pernah melukai jiwa mu

Andaikan ada seribu
Pintu maaf mu
Sisihkanlah untuk memaafkan
Semua kesalahan ku

Ramdhan telah tercium
Hanya tinggal hitung waktu
Aku sangat ingin menjalankan puasa
Tampa ada satu dosa, kesalahan pada siapa pun

Maka izinkanlah aku bertasbih
Marhaban Ya Ramdahan
Mohon Maaf Lahir Dan Batin
Gimin Saputra dan seluruh Keluarga

Teluk Beringin, 30 Juni 2013
BULAN SUCI RAMADHAN

Ramadhan Bulan yang pernuh ampunan
Bulan yang banyaknya keberkahan

Jangan sia-siakan pahala
Ampunan rahmat Tuhan

Jangan ada marah, benci, dendam ,dengki, iri,
Di dalam Ramadhan yang suci

Marilah sucikan diri
Dengan bersilaturrahmi

Marhaban Ya Ramdahan
Mohon maaf lahir dan batin

Ayo kita berpuasa
Jalankan rukun Islam yang ketiga

Ini hanya setahun sekali
Jika tahun berikutnya kita telah mati

Rajin beribadah wajib
Janlankan juga sunnah-Nya

Salin bersalam-salaman
Saling memaaf-maafkan

Bersyukur bertemu bulan Ramadhan
Bulan yang pernuh keberkahan

Teluk Beringin, 30 Juni 2013
AMPUNI AKU


Kala mata ini terpejam
Di malam yang kelam
Gelapnya begitu seram
Teringat dosa di masa silam

Saat mata ini menatap
Indahnya taman tiada beratap
Sejuknya udara tampa kabut asap
Begitulah maha-Nya sang pencipta

Saat jiwa ini tertegun
Dibalik sehelai gurun
Dalam tangis ku beralun
Akan kah aku mendapat ampun

Tuhan....
Andaikan umur ku lama bertahan
Akan ku hapus salah yang telah tertelan
Meski terjal jalan akan dilawan
Semua akan ku jalankan
Hingga badan ini benar tebenam


Teluk Beringin, 19 Juli 2013

Tidak ada komentar:

Posting Komentar